Mengatasi Hardisk Full Setelah Install Ulang Windows

Mengatasi Hardisk Full Setelah Install Ulang Windows | Selamat datang sobat blogger, jumpa lagi dengan Tutor Beta. Pada kesempatan ini saya akan share cara mengatasi hardisk full setelah install ulang Windows. Saya sendiri sudah mengalami hal ini berkali kali tentunya karena faktor belum tahu, akhir saya coba cari tahu dan ternyata itu sangat mudah saja, namun dalam prosesnya bisa juga memakan waktu, tergantung dari spesifikasi komputer ataupun lapto yang kita gunakan.

Sistem Operasi Windows saat ini memang masih jadi primadona dan merupakan produk yang paling banyak digunakan di dunia, meskipun banyak Sistem Operasi yang dikembangkan akhir – akhir ini. Terkadang setelah kita install ulang Sistem Operasi Windows, Hard Disk kita tepatnya drive C:\ jadi tiba tiba penuh, padahal seharusnya malah sebaliknya. Hal ini terjadi karena pada saat muncul pilihan pada saat install ulang kita tidak memilih untuk memformat drive C:\ terlebih dahulu. Atau mungkin karena factor lupa. Ini tentu saja sangat mengganggu karena kita merasa belum mengisi drive tersebut dengan software maupun file baru.

Seperti tersebut di atas bahwa setiap kali install ulang pada saat prosesnya Windows memberikan pilihan untuk memformat ataukan mengutuhkan file-file pada windows sebelumnya, dan jika kita memilih untuk mengutuhkannya maka akan muncul folder di drive C:\ yaitu folder dengan nama Windows old. di sisi lain mengutuhkan Folder Windows old juga menguntungkan yaitu jika kita belum sempat membackup data data di folder C maka seluruh data user dan juga dokumen masih utuh tersimpan disana

Nah berikut langkah untuk menghapusnya secara aman.

windows disk cleanup

  • Buka File Explorer pada windows 8/8.1 atau Explorer pada Windows 7
  • Cari drive C:\ lalu klik kanan dan pilih Properties
  • Pada jendela Properties kita pilih button Disk Cleanup dan tunggu proses sementara Windows mencari file yang sudah tidak dibutuhkan lagi. (mungkin akan memakan waktu, tergantung system kita)
  • Setelah itu akan muncul dialog box baru dan disini kita pilih button Cleanup System Files dan tunggu proses lagi seperti pada langkah 3.
  • Pada dialog box berikutnya kita centang pada checkbox Pervious Windows Installation(s)
  • Klik OK dan proses cleanup-pun berjalan. Tunggu prosesnya selesai dan setelah selesai cek di drive C:\ folder Windows old sudah hilang
  • Selesai

Sebenarnya ada banyak cara untuk cleanup disk tapi menurut saya cara inilah yang paling aman kembali dari pengalaman saya.


Sekian dulu artikel kali ini. Semoga bermanfaat bagi sobat semua. Jangan lupa tinggalkan jejak dengan berkomentar pada kolom komentar yang tersedia dan terima kasih sudah berkunjung ke blog saya.

1 comments

Terima kasih, sangat membantu sekali.. sukses gan


EmoticonEmoticon