Cara Download Video Youtube dengan Kualitas Tinggi

Cara Download Video Youtube dengan Kualitas Tinggi | Youtube merupakan salah satu situs kelas dunia yang sampai saat ini masih menjadi primadona setiap orang dalam mencari berbagai video, karena pengguna youtube memang datang dari semua negara di dunia.

Bagi orang Indonesia sendiri mungkin pengguna youtube masih belum terlalu banyak seperti layaknya pengguna dari negara - negara lain, hal ini dikarenakan keterbatasan serta tingginya harga internet di indonesia, terkadang untuk menonton youtube saja seseorang harus pergi ke warnet terdekat, namun apa gak rugi kalo kita selalu ke warnet setiap hari. dan terkadang seseorang harus rela nongkrong bermalam - malaman di area hotspot free untuk mendapatkan akses internet yang cepat.

Salah satu solusi untuk mengatasinya adalah dengan mendownload video youtube tersebut, karena waktu download akan relatif lebih pendek dibanding waktu menontonnya, jadi misalkan kita menonton youtube langsung berdurasi 5 menit maka dalam waktu satu jam kita hanya bisa menonton sekitar 10 sampai 12 video saja, akan tetapi jika kita download terlebih dahulu maka kita bisa menonton video yotube sampai 20 video tergantung durasinya.

Ada banyak cara untuk download video youtube, terkadang kalau kita punya software downloader maka video tersebut akan otomatis terdownload, namun cara kali ini saya sarankan karena disamping mudah, kita juga bisa menentukan resolusi video yang akan kita download, mari kita simak bersama cara download video youtube.

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  • Buka situs youtube kemudian cari video yang kita suka
  • Setelah kita temukan video yang kita suka, putar sebentar kemudian klik kanan pada tengah video => pilih Get Video URL
download video youtube
  • Setelah muncul kemudian kita copy URL yang didapat tersebut
  • Buka situs Savefrom.net, ketikkan savefrom.net pada navigation bar di browser
  • Setelah masuk savefrom.net pastekan URL yang kita dapat tadi pada textbox yang terdapat di savefrom.net dan klik Download
  • Tunggu sebentar dan link download akan muncul
  • untuk memilihh kualitas video yang akan didownload silahkan klik more dan semua link yang tersedia akan muncul
  • Klik linknya dan downloadpun dimulai otomatis.

Sekian dulu artikel kali ini semoga bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung ke blog saya.


EmoticonEmoticon